Muhis
Muhis
  • Feb 14, 2021
  • 148

Gencar Operasi Pendisiplinan di Perbatasan, Dua Koramil Jajaran Kodim Sleman Kolaborasi

Gencar Operasi Pendisiplinan di Perbatasan, Dua Koramil Jajaran Kodim Sleman Kolaborasi
Operasi pendisiplinan prokes di perbatasan oleh petugas gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan Dishub Pemkab Sleman. (Ft. Pendim0732)

SLEMAN - Penegakan pendisiplinan protokol kesehatan di Jalan Raya Jogja - Solo dengan sasaran plat luar Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), terus digencarkan oleh petugas keamanan gabungan TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Pemkab Sleman, Provinsi DIY.

Pada Sabtu malam (13/2/2021), petugas gabungan kembali melaksanakan operasi yang sama. Bahkan, dua Koramil jajaran Kodim 0732/Sleman Korem 072/Pamungkas, Yogyakarta sinergi bergabung dengan petugas keamanan lain dalam menggelar operasi penegakan disiplin prokes ini.

Kedua Koramil yang sinergi itu ialah Koramil 08/Kalasan dan Koramil 09/Prambanan bersama aparat gabungan melaksanakan upaya pencegahan penyebaran covid-19 di Jalan Jogja - Solo ini.

Pelda Sumarno mengatakan operasi penertiban dilaksanakan bersamaan dengan adanya libur panjang, pendisiplinan tersebut menyasar prokes seperti penggunaan masker, rapid antigen bagi warga luar DIY.

"Dalam rangka meningkatkan kesadaran disiplin prokes terhadap masyarakat, mencegah terjadinya claster baru dan pengendalian covid-19. Khususnya bagi pendatang atau plat luar DIY yang masuk wilayah DIY, khususnya di Kabupaten Sleman, " ujar Pelda Sumarno.

Dalam kegiatan operasi pendisiplinan tersebut didapati kendaraan terperiksa 50 kendaraan, putar balik nihil, rapites antigen 15 orang.  Sedangkan yang tidak memakai masker 9 orang, disamping hal tersebut kegiatan pendisiplinan masyarakat juga diisi dengan memberikan edukasi.

"Kita himbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan Prokes, pemakaian masker dan rapid antigen bagi yang masuk ke wilayah Sleman, " pungkasnya. (Muhis)

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU